Mengenal Jenis Fitting pipa HDPE
Efektivitas jalur pipa air bersih HDPE, tak bisa lepas dari penggunaan Fitting pipa HDPE yang tepat. Ada 4
jenis fitting untuk pipa jenis HDPE.
Pada dasarnya penyambunganPipa HDPE memiliki 3 varian yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan.
Diantaranya metode Mechanical Joint, Butt Fusion dan Electro
Fusion.
Ketiganya memiliki cara penyambungan berbeda satu dengan yang lain. Compression
joint dilakukan dengan tanpa menggunakan mesin penyambung. But Fusion
dilakukan dengan mesin HDPE. Sementara electro fusion dilakukan dengan
aksesoris dan alat khusus.
Baca : Prosedur
Penyambungan Pipa HDPE
Meski berbeda metode penyambungan, namun ketiganya memiliki satu elemen
penting yang sama dalam hal membangun jaringan saluran air bersih terpadu. Hal
terpenting tersebut adalah Fitting pipa
HDPE.
Hanya saja, Fitting pipa HDPE setiap
metode penyambungan didesain berbeda satu dengan yang lain. Hal ini berkaitan
dengan proses penyambungan dan cara kerja fitting itu sendiri.
Pipa HDPE adalah produk pipa thermoplastik yang dibuat dari
material jenis Polietilena berdensitas tinggi. Material ini memiliki karakter
khas, dengan tingkat kelenturan dan kekuatan tinggi, namun memiliki tingkat
keretakan sangat rendah.
Dalam hal penyambungan sifat bahan Polietilena yang memungkinkan bahan
disambung dengan persenyawaan sempurna, membuat jenis pipa ini memiliki metode
penyambungan sekuat bagian utama pipa.
Prosedur persenyawaan sempurna dapat dilakukan dengan proses pemanasan.
Proses ini menggunakan mesin
HDPE yang dapat digunakan menyambung pipa dengan pipa atau Fitting pipa HDPE.
Jenis-jenis Fitting pipa HDPE
Seperti fungsi fitting pipa jenis lain, Fitting pipa HDPE menjadi elemen penting dalam mewujudkan jalur
pipa seperti harapan dan kebutuhan. Dan istimewanya, jenis aksesoris pipa ini
memiliki beberapa macam, tergantung proses penyambungan.
Untuk memahami dan mengenal cara kerja Fitting pipa HDPE, berikut kita akan membahas empat jenis fitting
dari 3 macam metode penyambungan pipa thermoplastik yang satu ini.
Fitting pipa HDPE Mechanical Joint
Jenis Fitting pipa HDPE ini memungkinkan joint (proses
penyambungan) pipa dilakukan tanpa menggunakan mesin pemanas (Welding Machine
atau Electro Fusion).
Fitting pipa HDPE ini juga dikenal dengan nama Compression Joint.
Seperti namanya (Mechanical Joint), aksesoris fitting ini diaplikasikan
dengan sistim penguncian Mechanic, dengan metode dratting.
Cara kerjanya, fitting dipasang dibagian pipa yang hendak disambung.
Setelah rubberring dipasang (untuk mencegah kebocoran) proses penguncian
dilakukan dengan mengencangkan kuncian drat.
Cara ini sangat mudah, hanya saja Anda tak bisa melewatkan satu langkah
saja dalam proses penyambungan. Terutama jika Anda tak ingin jalur yang telah
Anda bangun mengalami kebocoran.
Fitting pipa HDPE jenis ini memiliki beberapa macam bentuk yang dapat disesuaikan dengan
kebutuhan. Seperti Elbow, Coupler, Tee, Reducer dan beragam jenis aksesoris
lain.
Untuk aksesoris dan metode penyambungan Mechanical Joint tidak bisa
dilakukan untuk semua diameter pipa. Keterbatasan varian diameter aksesoris,
membuat hanya pipa sama dengan atau dibawah 110mm (4 inch) yang bisa disambung
dengan cara ini.
Dan cara penyambungan ini biasanya direkomendasikan untuk penyambungan Pipa HDPE roll.
Dengan panjang bervariasi antara puluhan meter hinggaratusan meter. Hanya saja
untuk kebutuhan tertentu jenis aksesoris ini jugabisa digunakan untuk pipa
dalam bentuk batang.
Fitting pipa HDPE Injection Moulding
Jenis aksesoris ini terbuat dari bahan sama dengan kebutuhan pipa,
polietilena berdensitas tinggi (HDPE). Dibentuk secara fabrikasi (menggunakan
cetakan) fitting jenis ini memiliki varian bentuk yang dapat disesuaikan dengan
kebutuhan diameter pipa.
Seperti Elbow, Tee, Reducer, dan beragam jenis aksesoris lain. Karena
memiliki jenis bahan yang sama, jenis fitting ini memungkinkan prosedur
penyambungan “persenyawaan sempurna” dengan metode Butt Fusion.
Jenis aksesoris ini tersedia dari ukuran diameter pipa 50 mm (1-½ inch)
hingga diameter paling besar 630 mm (24 inch). Ciri fisik paling terlihat dari
jenis aksesoris ini adalah warna hitam dominan.
Fitting pipa HDPE Segmented
Seperti Fitting pipa HDPE Injection
Moulding (IM) jenis fitting ini diperuntukkan untuk metode penyambungan butt
fusion. Hanya saja, aksesoris ini dibuat secara costum.
Bahan aksesoris ini sama dengan pipa HDPE, karena dibuat dari potongan pipa
yang dibentuk menjadi aksesoris seperti yang diharapkan. Prosedur pembuatan
aksesoris ini lebih sederhana dibanding proses pembuatan aksesoris IM Pipa
HDPE.
Meski demikian, diperlukan alat khusus untuk membuat beragam jenis aksesoris
seperti yang diharapkan. Selain itu dibutuhkan perhitungan matang untuk membuat
fitting sesuai dengan bentuk dan karakter seperti yang dikehendaki.
Karena dibuat untuk metode penyambungan butt fusion, dengan
menggunakan mesin HDPE (Welding Machine), aksesoris ini direkomendasikan untuk
pipa berdiamete 50 mm (1-½ inch) hingga 630 mm (24 inch).
Fitting pipa HDPE Electro Fusion
Jenis Fitting pipa HDPE yang satu ini diaplikasikan dengan alat penyambung
khusus. Seperti nama fittinya, alat tersebut bernama Electro Fusion, yang cara
kerjanya berbeda dengan Welding Machine.
Electro Fusion Pipa HDPE dibuat dengan kinerja penghantar muatan listrik,
dengan dua kaki positif dan negatif. Aliran listrik ini kemudian diubah menjadi
sumber panas.
Dari sumber panas ini, bagian tertentu pada aksesoris (kumparantrmbaga di
bagian dalam) akan melelehkan sebagian bagian dalam aksesoris, dan luar pipa.
Sehingga terjadi persenyawaan sempurna diantara keduanya.
Hanya saja untuk saluran air, jenis penyambungan ini memiliki sejumlah
kelemahan. Diantaranya aksesoris pipa yang khusus harus didapat secara impor.
Hak ini membuat aksesoris memiliki harga relatif mahal dibanding harga Fitting pipa HDPE yang telah
kita bahas diatas. Begitu juga dengan mesin electro fusion yang tam mudah menjumpainya
di banyak distributor pipa HDPE
kebanyakan.
Meski demikian, jenis Fitting pipa
HDPE berikut metode penyambungan yang satu ni memiliki tingkat risiko
kebocoran sangat kecil. Sehingga metode ini lebih disarankan untuk pemakaian
pembangunan saluran pipa gas.
Jenis Pipa HDPE Gas, memiliki karakter sangat berbeda dengan jenis serupa
untuk kebutuhan air bersih. Untuk Gas, karakter pipa didominasi warna kuning,
dengan hanya dua varian tekanan yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan.
Komentar
Posting Komentar